Ini Dia Resep Mie Ayam untuk Jualan

Mie Ayam

DISWAY JATENG – Ini dia resep mie ayam untuk jualan yang dapat kalian pertimbangkan untuk ide usaha makanan.  Makanan mie ayam atau sering sebutannya pangsit ini merupakan hidangan khas indonesia, yang di bumbui dengan ayam kecap.

Makanan ini menjadi kegemaran banyak orang, dari berbagai kalangan anak muda hinga dewasa. Oleh karena itu, ide masakan ini dapat menjadi pilihan yang tepat untuk jadikan masakan alternaataif.

Mie ayam ini memiliki isian yang beragam, mulai dari mie ayam khusus mie pangsit, ada ayam yang telah dimasak menjadi ayam kecap, ada sayuran serta saus serta topping lainnya seperti ceker.

Berikut Resepnya kami paparkan, yang dilansir dari YouTube the hasan vidio dan kumparan.

Resep mie ayam untuk jualan

Bahan utama dan pelengkap:

  • Mie telur atau mie khusus mie ayam/pangsit, Rebus dengan sedikit minyak.
  • Sayur caisim atau sawi, Rebus
  • Daun bawang iris
  • Pangsit goreng/makanoni goreng
  • telur asin/ bakso, Opsional.

Untuk bahan minyak bawang:

  • 15 siung bawang merah geprek kasar
  • 7 – 10 siung bawang putih
  • 8 buah kemiri ulek
  • dua belah kemiri ulek
  • dua buah ruas lengkuas ulek
  • 1 ruas jahe diulek
  • 100 ml minyak goreng

Untuk ayam kecap:

  • 15 gram daging ayam, Potong sesuai selera atau kecil-kecil
  • 4/5 bagian dari ampas minyak bawang
  • 5 -10 sendok makan kecap manis
  • garam secukupnya
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • 1 sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok teh bubuk kayu manis (dapat menggantinya dengan gula pasir)
  • 2-5 lembar daun salam
  • 1- 2 buah serai geprek agar aromanya wangi
  • 2 buah cengkeh kering
  • 1 liter air matang

Bumbu kecap asin :

  • 1/5 bagian ampas minyak bawang
  • 1 sendok makan minyak bawang
  • 1 sendok makan garam
  • 1 sendok teh bubuk kaldu
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok makan kecap
  • 200 mili air

Bahan sambal:

Cabe rawit dan cabe keriting secukupnya

Cara Pembuatan

  1. Siapkan semua bahan. Pertama, buat minyak bawangnya terlebih dahulu. Tuang minyak pada wajan, lalu masukkan bawang merah dan bawang putih. masak sampai harum.
  2. Selanjutnya, tambahkan kemiri, jahe, dan lengkus, goreng hingga kering. setelah itu sisihkan dan simpan untuk ayam kecap dan kecap asin.
  3. Langkah berikutnya masak ayam kecap. Masak air dengan ayam tersebut, kemudian tuang semua bumbu kecuali kecap manis. Aduk rata dan tunggu sampai mendidih.
  4. Jika sudah, tambahkan kecap manis. Lalu aduk sampai merata masaknya dengan api kecil sampai ayamnya itu empuk kira-kira sekitar 2- 3 jam. Angkat dan pindahkan ayamnya ke wadah lain. Kemudian, Sisihkan.
  5. Barulah buat kecap asinnya, dengan memanaskan wajan dan minyak. Lalu campurkan semua bahan ke dalamnya. aduk sebentar. Rebus hingga mendidih. biarkan agak lama agar bumbunya meresap. matikan kompor lalu siapkan wadah dan saringan untuk meenyaring kecap asin dan pindahkan wadah lain.
  6. Selanjutnya buat sambalnya. Rebus cabe rawit dan cabe keriting.  setelah matang halukan atau ulek. lalu sisihkan terlebih dahulu
  7. Terakhir, siapkan mangkuk untuk menata mienya dan caisim dengan tambahan minyak bawang, kecap asin, dan ayam kecap. Lalu tuangkan air panas secukupnya.
  8. Sajikan dengan pangsit goreng atau makaroni goreng, sambal dan irisan daun bawang, dan bisa  tambahkan dengan saus.

Itulah resep mie ayam untuk jualan. Jadi, bagaimanat? Apakah sudah siap untuk membuka usaha dengan menu  tersebut?

Meskipun cara membuatnya lumayan susah tetapi makanan ini sering diminati oleh banyak orang. Jadi dapat dipertimbangkan untuk membuat resepnya. Selamat mencoba ya! (*)