DISWAY JATENG – Bagi Anda yang sedang melakukan perjalanan jauh melewati Tol Trans Jawa. Tidak akan lengkap jika tidak mampir ke rest area Tegal yang sudah tersedia. Karena tempat istirahat itu sangatlah perlu Apalagi jika Anda sedang melakukan perjalanan jauh dari arah Jakarta menuju Surabaya.
Pasti akan menjumpai rest area yang telah tersedia untuk mampir dan melengkapi dalam beristirahat. Salah satunya adalah yang berlokasi pada rest area Tegal yang bisa menemani istirahat Anda lebih nyaman.
Inilah gambaran dan penjelasannya yang ada di Tegal
Rest area Tegal bisa Anda jumpai yang saat ini tersebar pada tiga titik, dan semuanya sudah berfungsi optimal sejak beberapa tahun yang lalu. Antara lain, ada rest area KM 275, KM 294 dan KM 282. yang kesemuanya sudah siap untuk menyambut istirahat Anda.
1. Rest area KM 275
Lokasi ini sangat nyaman untuk beristirahat. Karena kelengkapan fasilitasnya, antara lain minimarket, toilet, pujasera, tempat ibadah, sampai tempat pengisian saldo E-Toll. Apalagi Berada pada daerah Penarukan Kecamatan Adiwerna kabupaten Tegal yang nota bene pada sekelililngnya adalah persawahan, yang luasnya sekitar 2 hektar. Tempat ini cocok bagi yang sedang melakukan perjalanan dari arah jakarta menuju Surabaya.
2. Rest area KM 294
Lokasinya berada pada daerah Kertasari Kecamatan Suradadi Kabupaten Tegal. Dengan fasilitas lengkap yang bisa Anda temukan antara lain seperti, SPBU yang berkapasitas besar, mini market, tempat ibadah, toilet , pujasera dan area parkir yang sangat luas. Karena Anda tidak perlu cemas mengantri untuk mengisi BBM, sebab sudah ada cukup banyak counter pengisian BBM. ini dikarenakan supaya Anda sudah bisa beristirahat dengan tenang dan nyaman .
3. Rest area Km 282
Anda bisa beristirahat pada rest area KM 282 yang berada pada daerah kecamatan Tarub Kabupaten Tegal. dengan parkir lahan yang luas, antara lain dengan fasilitas yang lengkap, ini sudah masuk dalam kategori golongan type A. Apalagi dengan kelebihannya adalah kondisi alamnya yang sangat sejuk, tenang dan nyaman untuk beristirahat, karena ada sawah hijau pada sekelilingnya yang menyertainya untuk menyegarkan mata.
Itulah gambaran sekilas rest area Tegal yang bisa Anda Kunjungi saat melakukan perjalanan, semoga bermanfaat. dan selamat beraktifitas (*)