Tegal  

Lebaran, Hotel Kota Tegal Banjir Pengunjung

Hotel Kota Tegal
BANJIR PENGUNJUNG - Saat momen Lebaran, sejumlah hotel di Kota Tegal banji pengunjung.

DISWAY JATENG – Lebaran, sejumlah hotel Kota Tegal banjir pengunjung. Pengusaha perhotelan menerima margin optimal pada libur lebaran tahun ini. Tingkat hunian rata-rata meningkat 80 persen.

Ketua Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Tegal Saunan Rasyid mengatakan, peningkatan mulai terasa H-1 hingga H+5 lebaran.

“Alhamdulillah, meski sudah ada jalan tol namun hotel atau penginapan masih ‘kebagian’ rejeki,” katanya.

Berbeda tahun sebelumnya, tahun ini hunian ada peningkatan signifikan.

“H-1 lebaran, hampir semua hotel berbintang hingga kelas melati penuh. Dari data yang ada, para tamu kebanyakan pemudik,” jelasnya.

Kemudian, lanjut Saunan, keramaian tamu hotel masih berlanjut sampai H+5 lebaran.

Saunan juga menyebut banyaknya event oleh Pemerintah Kota Tegal juga memengaruhi hunian hotel. Tak terkecuali usaha kuliner.

Terpisah, Manager Hotel DJ Inn, Teuku Gading berucap syukur lantaran hotelnya ikut kebanjiran tamu saat momen lebaran kemarin.

“Meski DJ Inn hotel baru, namun kami sampai menolak tamu karena jumlah 34 kamar semuanya full terisi,” katanya.

Gading menyebut, hunian DJ Inn mulai ramai saat H+1 Lebaran hingga Hari+7.

Menurutnya, kenaikan tingkat hunian hotel cukup signifikan dalam dua tahun terakhir. Pada 2021, okupansi rata-rata 10 persen.

Mengenai harga sewa kamar, Gading menyatakan cukup bersaing. Pengusaha menganggap wajar menaikkan sewa kamar. Meski begitu, masih tersedia kamar dengan harga terjangkau. (gus)