Daftar Bansos yang Cair Bulan Ini

Daftar Bansos yang Cair Bulan Ini
Cek daftar bansos yang cair hingga akhir bulan ini.

DISWAY JATENG –  Daftar bansos yang cair bulan ini. Pemerintah pusat melalui kementerian terkait. Bulan ini akan mencairkan sejumlah bantuan sosial (bansos). Bagi kamu yang sedang menunggu.

Seperti dilansir dari INFO BANSOS, berikut daftranya :

 

  1. Kartu Prakerja

Ini menjadi andalan pemerintah bagi pekerja atau butuh yang terkena PHK. Penerima manfaat bisa meningkatkan kompetensi melalui program ini. Kartu Prakerja saat ini akan masuk gelombang ke-52. Insentif berupa uang sekali yakni Rp600  ribu. Serta insentif setelah kamu isi survei hingga evaluasi dengan besaran Rp50 ribu sebanyak dua kali.

  1. Bantuan Beras 10 Kilogram

Bantuan ini selama tiga bulan. Untuk bulan Maret dan April, penyaluran pada bulan Mei 2023. Pendistribusian secara bertahap, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan mendapat undangan.

Bansos Bulan Ini Cair

  1. BPNT

Pemerintah menggelontorkan BPNT untuk triwulan kedua dalam dua cara. Yang pertama yakni melalui PT Pos Indonesia. Pencairan tahap ini untuk periode April, Mei, dan Juni 2023.

Bagi penerima yang pencairannya melalui KKS Merah Putih. Akan cair untuk alokasi bulan Maret dan April. Berlanjut untuk Mei dan Juni 2023.

  1. BLT Dana Desa

Penyaluran bansos yang satu ini melalui desa masing-masing. Pemerintah desa, menyediakan alokasi anggaran untuk bansos dari Dana Desa (DD). Tujuannya untuk mengurangi angka kemiskinan ekstrem. Sekaligus mendongkrak daya beli masyarakat miskin pada desa masing-masing.

  1. Program Indonesia Pintar

Bantuan yang satu ini sudah cair sejak awal April 2023. Utuk bulan Mei, masih ada pencairan bagi tahap pertama. Bantuan hingga Rp450 ribu hingga Rp1 juta per penerima.

  1. Bantuan Berupa Telur dan Daging Ayam

Ini untuk menambah asupan gizi Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Bantuan melalui Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Penyaluran pada bulan Mei 2023 merupakan yang ketiga.

  1. Program Keluarga Harapan

Program Keluarga Harapan (PKH) bulan Mei 2023 merupakan tahap kedua yang sudah berjalan sejak bulan lalu. Untuk KKS Merah Putih melalui Bank Himbara akan segera tersalurkan.

Daftar bansos yang cair bulan ini. Semoga informasi ini bermanfaat. (*)