DISWAY JATENG – Indonesia termasuk Negara yang cukup tinggi dalam bisnis jual beli motor bekas. Karena harganya yang lebih murah terkadang juga masih layak untuk menjadi keandaraan yang berfungsi. Dari sini terlihat konsumen pasar dalam jual beli motor bekas masih bergeliat.
Beriut tips agar motor bekas Anda tetap tinggi:
- Perawatan motor yang baik
Pertama, pastikan motor Anda dalam kondisi yang baik dengan melakukan perawatan ruit seperti pergantian oli, tune-up, atau perbaikan kecil lainya. Karena semakin baik kondisi motor kostumer akan berani membelinya dengan harga tinggi.
- Tampilan Motor yang menarik
Kedua, jika Anda memiliki tujuan untuk menjual motor, maka Anda harus memastikan kebersihan serta kelayakan motor secara keseluruhan. Hal ini juga menjadi faktor penentu agar pembeli tertarik dengan produk yang Anda tawarkan.
Tidak hanya kebersihan, Anda juga dapat memberikan bonus kepada kostumer untuk menjadi daya tarik yang mengikat. Seperti, jaminan mutu ketersidaan spare part atau bengkel resmi.
- Buat Deskripsi yang detail dan potensial
Ketiga, cara ini juga sangat mempengaruhi bagaimana customer tertarik dengan produk Anda. Kebanyakan pembeli akan meninjau terlebih dahulu deskripsi barang untuk dia pertimbangkan sebelum membeli produk. Maka, Anda harus membuat deksripsi barang secara potensial dan detail, seperti: kondisi motor, tahun pembuatan, kilometer, dan sejarah perawatan. Anda jangan menutupi kerusakan motor karena hal tersebut dapat membuat pembeli kecewa bahkan tidak berkenan mengecek produk Anda yang lain.
Beberapa Tips Mencual Motor Bekas dengan Harga Tinggi
- Tawarkan harga dengan realistis
Ke-empat, tidak kalah penting. Jangan menetapkan harga yang terlalu tinggi, karena penawaran tersebut dapat menjadikan motor Anda tidak laku. Kecuali motor Anda benar-benar barang yang tidak lagi perusahaan memproduksi. Anda juga jangan menetapkan harga yang terlalu murah, karena penawaran seperti itu dapat menjadikan pembeli meragukan motor Anda.
- Kondisi Surat-Surat
Kelima, adalah faktor yang terpenting di mana sangat menentukan nilai harga jual motor Anda. Faktor tersebut yaitu kondisi surat-surat, kepatuhan pemiliki kendaraan terhadap surat izin kendaraan yang tergistrasi dalam kepolisian.
“Jadi selain perilaku, kesiapan motor, kepatuhan dan kelengkapan terhadap peraturan lalul lintas harus melakukannya,” Kata Agus Sain, Head of Saty Riding Promotion Honda.
BACA JUGA: Usai Libur Panjang, Psikolog UGM Bagikan Tips Kembali Produktif Bekerja
Motor bekas dengan kondisi surat lengkap dan taat pajak pastinya memiliki harga lebih baik daripada yang tidak. Karenanya kepatuhan menjaga kelengkapan surat, pembayaran pajak ini juga mempengaruhi harga jual sebuah motor yang Anda tawarkan.
Itulah artikel terkait t5 tips menjual motor bekas dengan harga tetap tinggi. Semoga artikel ini dapat menjadi sumber informasi yang bermanfaat buat Anda semua. (*)