5 Manfaat Timun Untuk Kesehatan, Bisa Buat Wajah Lebih Cerah

Manfaat Timun Untuk Kesehatan
Manfaat Timun Untuk Kesehatan

DISWAY JATENG – 5 Manfaat Timun Untuk Kesehatan, Bisa Buat Wajah Lebih Cerah. Timun (Cucumis sativus L) merupakan tanaman yang dapat tumbuh baik di ladang, kebun, ataupun halaman rumah. Banyak yang salah mengartikan bahwa timun adalah sayuran, namun faktanya timun adalah buah. Timun dapat tumbuh baik pada tanah subur dan gembur dengan sinar matahari serta kelembaban udara tinggi.

Timun memiliki kandungan Di antaranya protein, vitamin C, vitamin K, magnesium, kalium dan kandungan lainnya. Oleh karena itu banyak manfaaat buah ini bagi kesehatan tubuh yang telah terbukti oleh berbagai uji klinis dan penelitian.

Lalu apa saja manfaat dari Timun?

Berikut manfaat Timun untuk kesehatan :

  1. Menjaga cairan tubuh

Buah mentimun mengandung sekitar 95% air yang membuat mentimun dapat menjaga cairan tubuh dan terhindar dari dehidrasi.

Selain itu, mengonsumsi buah timun sebagai camilan dapat menjadi alternatif sehat untuk menghindari minuman yang mengandung gula atau kalori tinggi.

  1. Meningkatkan kekebalan tubuh

Jika kamu ingin meningkatkan kekebalan tubuh mengonsumsi timun sangat cocok. Timun mengandung vitamin C, antioksidan, dan senyawa flavonoid yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Vitamin C pada mentimun juga dapat membantu melawan infeksi dan menjaga kesehatan tubuh dari serangan radikal bebas.

BACA JUGA : 5 Manfaat Buah Pepaya Untuk Kesehatan, Cocok Dikonsumsi Setiap Hari

  1. Bisa menurunkan berat badan

Kandungan kalori yang rendah dalam buah timun sangat bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Timun sangat cocok untuk dijadikan menu saat ingin menurunkan berat badan atau saat sedang melakukan diet.

  1. Mengurangi jerawat dan peradangan kulit

Dengan Mengaplikasikan buah timun sebagai masker ke kulit muka dapat bermanfaat untuk mengurangi masalah jerawat dan peradangan kulit.

Karena Buah mentimun mengandung sifat anti-inflamasi dan anti-bakteri sehingga dapat membantu mengatasi masalah tersebut. Timun juga bisa membuat kulit wajah menjadi cerah dan terbebas dari kulit kusam.

  1. Melancarkan pencernaan

Manfaat selanjutnya dari buah timun adalah untuk melancarkan pencernaan. Jika Anda mengalami masalah pencernaan, mengonsumsi timun bisa menjadi alternatif. Pasalnya, timun mengandung banyak serat yang bisa membantu melancarkan pencernaan.

Selain itu timun juga baik untuk kesehatan usus dan berbagai organ pencernaan lainnya.(*)