DISWAY JATENG – SMK Harapan Bersama (Harber) melalui jurusan keperawatan akan mewakili Kota Tegal maju ke provinsi ikut lomba keperawatan. Peserta lomba Lailatul Istiqomah yang berperan menjadi pasien. Shelyna Dwi Oktaviani siap mewakili Kota Tegal ke Semarang pada 29 hingga 31 Mei 2023.
Guru pendamping sekaligus pembimbing SMK Harber Ria Elisabeth Intan Permata Sari menyampaikan, saat ini sedang melaksanakan latihan teori maupun praktik. Agar saat pelaksanaan sudah memiliki dasar-dasar pengetahuan maupun praktik.
“Saya selaku pembimbing berharap agar peserta dapat latihan dengan maksimal, mudah-mudahan dapat memperoleh juara,” katanya.
Sementara, Kepala SMK Harapan Bersama Drs Jaenudin SH MM mendukung dan mendorong kepada pembimbing dan peserta yang akan berlomba. Agar mereka semangat dan tidak grogi. Pihaknya berharap bisa mendapatkan predikat baik demi diri sendiri, orang tua, keluarga, sekolah maupun Kota Tegal.
“Jurusan Keperawatan SMK Harapan Bersama baru pertama kali mengikuti lomba ke tingkat provinsi. Tahun 2023 baru meluluskan jurusan Keperawatan dan hasil lulusan yang kompeten. Untuk Tahun Ajaran 2023/2024 siap menerima pendaftaran. Hanya menerima 32 anak,” ujarnya.
Menurutnya, saat ini siswanya sedang melaksanakan latihan teori maupun praktik. Agar saat pelaksanaan sudah memiliki dasar-dasar pengetahuan maupun praktik. Dengan begitu saat mengikuti lomba mereka sudah siap.
“Sekali lagi saya mohon siswanya bisa mendapatkan predikat baik. Demi diri sendiri, orang tua, keluarga, sekolah maupun Kota Tegal,” katanya. (mei)