DISWAY JATENG – Resep Onde-Onde ini dapat anda jadikan menu snack untuk berbagai acara. Siapa yang belum tahu makanan ini? Onde-onde adalah jajanan pasar atau makanan tradisional yang terkenal di Indonesia.
Onde-onde terbuat dari tepung ketan yang biasanya ada campuran ubi atau kentang. tapi, Resep onde-onde kali ini tidak memakai kentang hasilnya tetap bagus, hasilnya kopong dan kulitnya garing luar dan lembut dalamnya, walau tanpa kentang.
Makanan ini juga dapat jadi isian snack box. sekarang Langsung saja ke resepnya yang telah kami rangkum dari Youtube dapurumi. Yuk langsung saja ke resepnya.
Resep Onde-Onde
Makanan Tradisional ini bisa jadikan menu snack box lho, karena rasanya yang gurih dan tentunya banyak orang yang suka.
Bahan-Bahan:
ISIAN (Terpakai ½ resep saja)
– 250 gram kacang hijau kupas
– 600 ml air
– 27 gram susu bubuk
– 105 gram gula pasir (7 sdm)
– 40 ml kental manis
– ½ sdt garam
KULIT ONDE-ONDE
– 250 gram tepung ketan
– 1 sdm tepung terigu
– 45 gram gula halus
– ½ sdt garam
– ½ sdt bread improver (optional)
– 180-200 ml air hangat
Cara Pembuatan Onde-onde:
Tahap pembuatan isian:
- Langkah pertama, Buatlah isian terlebih dahulu. Siapkan panci dan tuangkan air sebanyak 600 ml. Didihkan.
- Jika airnya sudah mendidih, masukkan 250 gram kacang hijau yang telah terkupas dan sudah cuci bersih. Kemudian, rebus kacang hijau selama 5 menit. Jika sudah, mematikan kompor dan Diamkan selama 30 menit.
- Setelah 30 menit kacang hijau sudah empuk, silakan tiriskan dan setelahnya anda haluskan dengan masukkan kacang hijau ke dalam Chopper atau blender.
- Kemudian, setelah kacang hijau halus masukkan ke dalam wajan dan nyalakan kompor. Kemudian, tambah 105 gram gula pasir, 27 gram susu bubuk , 40 ML kental manis, dan 1/2 sendok teh garam, aduk sampai tercampur rata. anda masak dan aduk kacang hijau sampai air menyusut lalu membentuk seperti adonan pasta yang nanti dapat dibentuk bulat.
- Angkat dan pindahkan ke dalam wadah dan jika sudah hangat dapat anda bulat-bulatkan.
- Caranya ambil isian kacang hijau sesuai selera untuk isian. bulatkan dan timbang masing-masing dengan berat 10gram kemudian anda bulatkan sampai jumlah isian yang diinginkan atau sampai habis.
Pembuatan Kulitnya:
- Siapkan wadah, masukkan 250 gram tepung ketan dan 1 sendok makan tepung terigu. lalu, masukkan 45 gram gula halus atau gula pasir juga tidak apa. lalu, tambakan 1/2 sendok teh garam dan tambahkan 1/2 sendok teh bread improver aduk sampai semua bahan kering tercampur rata.
- Jika sudah rata, tuangkan air hangat sebanyak 180-200 ml, tapi jangan langsung tuangkan sekaligus. lalu sambil anda aduk, lanjut mencampur adonan menggunakan tangan sambil anda Uleni sebentar sampai membentuk adonan dengan konsistensi yang pas.
- konsistensi adonan yng pas itu tidak terlalu lembek juga tidak kering. lalu, bentuk adoanan dengan ambil secukupnya adonan sesuai selera atau timbang beratnya 16 gram. Bulatkan asal dan pipihkan kemudian beri isian kacang hijau dan bungkus isian lau tutup hingga membentuk bulat dan kulitnya terlihat mulus.
- Jika sudah, anda balurkan biji wijen ke adonan onde-onde. balurkan hingga terselimuti merata. Lalu, anda tekan-tekan lagi permukaannya seperti gerakan membulatkan agar lebih nempel.
- Lakukan sampai selesai. Ini satu resep dapat 29 pieces onde-onde.
- Adonan onde-onde siap untuk digoreng.
Baca Juga: https://diswayjateng.com/resep-olos-khas-tegal-jadikan-ide-jualan/
Tahap Menggoreng
- Masak adonan onde-onde dengan api kecil. Aduk perlahan. Jadi jangan gunakan api besar karena minyak terlalu panas akan membuat onde-onde keras dan tidak mengembang. Goreng onde-onde sampai mengembang sambil bolak-balik supaya merata. Setelah mengembang boleh anda agak tekan sedikit dengan gerakan memutar supaya onde-onde lebih merata matangnya dan tidak rawan kempes.
- Setelah mengembang maksimal, kemudian anda set ke api sedang dan goreng sampai kulit luarnya garing dan berwarna kecoklatan.
- Setelah matang dan kecoklatan merata, Angkat dan tiriskan.
- Siap Sajikan!
Bagaimana mudahkan pembuatan resep onde-onde? Hasilnya tampilannya cantik bulat, luarnya garing dan mengembang, sehingga menggoda selera. Jadi walaupun tanpa kentang, dalam kulitnya lembut dengan isian kacang hiijau yanng pasti jadi favorit orang banyak, enak dan cocok buat jadi ide jualan snack box
Selamat mencoba. Semoga bermanfaaat.(*)